Saham Properti dan Konsumer Potensial Menguat

Written By Unknown on Jumat, 15 Maret 2013 | 09.38

Pasar Modal

Saham Properti dan Konsumer Potensial Menguat

Penulis : Robertus Benny Dwi Koestanto | Jumat, 15 Maret 2013 | 08:52 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akan mencoba menguat pada perdagangan Jumat (15/3/2013). Saham-saham properti, konsumer, dan otomotif diperkirakan akan menjadi pendorong penguatan hari ini.

Bursa Asia dibuka menguat pagi ini merespon berlanjutnya reli di bursa AS semalam dan konfirmasi pencalonan Haruhiko Kuroda sebagai calon gubernur Bank of Japan yang baru. Harga minyak pagi ini melanjutkan penguatannya ke level 93,3 dollar AS per barrel.

IHSG sendiri hari ini, menurut riset Samuel Sekuritas Indonesia, diperkirakan akan dibuka menguat dan mengalami technical rebound setelah terkoreksi dalam dua hari terakhir. Beberapa sektor, seperti konsumer, properti, dan otomotif diperkirakan akan menguat hari ini setelah menjadi lagging mover indeks sebelumnya. Resisten indeks berada di level 4.800.

Bursa AS kembali melanjutkan reli pada perdagangan kemarin, dan indeks Dow membukukan penguatan dalam 10 hari berturut-turut, serta membawa indeks S&P 500 hanya 2 poin lebih rendah dari level tertinggi yang terjadi di Oktober tahun 2007. Sentimen positif yang berhasil mempertahankan reli di bursa AS semalam adalah rilis data initial jobless claims AS yang lebih rendah dari ekspektasi, dan terendah dalam dua bulan terakhir.


Anda sedang membaca artikel tentang

Saham Properti dan Konsumer Potensial Menguat

Dengan url

http://inpobisniskeuangan.blogspot.com/2013/03/saham-properti-dan-konsumer-potensial.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Saham Properti dan Konsumer Potensial Menguat

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Saham Properti dan Konsumer Potensial Menguat

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger